Quantcast
Channel: Forum KAD - Come As Guests Stay As Family
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16953

Profesi Apa Yang Paling Baik? Ini Petunjuk Rasulullah

$
0
0
[IMG]
Dream - Seringkali orang bertanya-tanya apa profesi atau pekerjaan terbaik di dunia. Nah, melalui beberapa hadits berikut ini Rasulullah SAW menerangkan apa pekerjaan paling baik dan mulia bagi manusia.
Dalam sebuah hadits dari Sa'id bin Umair diriwayatkan, Rasulullah SAW pernah ditanya, "Pekerjaan apakah yang paling baik?" Lalu Beliau menjawab,"Pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan semua pekerjaan yang baik." (HR. Baihaqi dan Al Hakim).
Di hadits lainnya dari Ibnu Umar, diriwayatkan Rasulullah SAW ditanya, "Pekerjaan apakah yang paling utama?" Beliau menjawab, "Pekerjaan seseorang dengan tangannya sendiri dan semua perniagaan yang baik." (HR Thabrani dalam Al Mu'jam Kabir).
Dari hadits-hadits tersebut diketahui, meskipun kadang Rasul ditanya dengan istilah berbeda "pekerjaan yang paling baik" atau "pekerjaan yang paling utama", ternyata jawaban Beliau nyaris sama.
Menurut Rasul, pekerjaan terbaik adalah pekerjaan yang dilakukan dengan tangan sendiri dan perniagaan yang baik.
Pekerjaan dengan tangan sendiri tentu maksudnya adalah pekerjaan yang dilakukan atas usaha sendiri tanpa meminta-minta atau mengandalkan belas kasihan orang lain. Sementara perniagaan yang baik maksudnya adalah berdagang dengan cara yang baik dan bersih dari penipuan atau kecurangan.
Jadi, dalam pandangan Islam pekerjaan atau profesi apapun baik asalkan halal dan bukan meminta-minta. Karyawan, profesional, pebisnis atau pengusaha memiliki kebaikan dan peluang yang sama asalkan dikerjakan dengan cara yang terbaik pula.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 16953

Trending Articles