Quantcast
Channel: Forum KAD - Come As Guests Stay As Family
Viewing all articles
Browse latest Browse all 16953

13 Aplikasi Android Jahat Ini Cuma Bisa Dibuang Dengan Install Ulang!

$
0
0
11 January 2016
Oleh Juli Andrian

Gogle Play Store adalah surganya aplikasi android. Saat ini, terdapat lebih dari 1,9 juta aplikasi yang tersedia. Banyak di antara aplikasi-aplikasi tersebut yang sangat bermanfaat dan berguna bagi hidup kamu. Namun terdapat juga aplikasi yang mengandung malware. Nah, kali ini Jaka mau kasih kabar mengerikan! 13 Aplikasi Android JAHAT Ini Cuma Bisa Dibuang dengan Install Ulang!
Kebanyakan aplikasi Android jahat dan berbahaya ini berupa game-game casual yang menarik untuk dimainkan, terutama bagi anak-anak atau sebagai pengisi waktu luang. Namun, ternyata aplikasi-aplikasi tersebut berisi malwareyang mampu merusak sistem Android, bahkan dapat pula mengakibatkan kerusakan pada perangkat android Coba lihat nih daftar aplikasi jahat yang Jaka dapatkan dari Phone Arena.
[IMG]

13 Aplikasi Android JAHAT Yang Cuma Bisa Dibuang dengan Install Ulang!

No.Nama Aplikasi :


1 Cake Blast - com.zhtt.cakeblast

2 Cake Tower - com.beautiful.caketower

3 Crazy Block - com.crazy.block

4 Crazy Jelly - com.crazy.sugar

5 Drag Box - com.block.dragbox

6 Eat Bubble - com.fine.eatbubble

7 Hit Planet - com.smile.hitplanet

8 Honey Comb - com.sweet.honeycomb

9 Jump Planet - com.galaxy.jumpplanet

10 Just Fire - com.tomtom.justfire

11 Ninja Hook - com.sunshine.ninja

12 Piggy Jump - com.stupid.piggyjump

13 Tiny Puzzle - com.dot.tinypuzzle

Parahnya lagi, untuk menghilangkan malware tersebut, nggak cukup dengan menghapus aplikasi atau mereset factory HP Android kamu. Tetapi, kamu harus nge-flash system image bawaan pabrik ke HP Android kamu. Dengan kata lain, kamu harus membuang semua data sistem yang terdapat di HP Android kamu, lalu meng-install sistem operasi Android baru yang masih bersih dan bebas dari malware.
Ngeri banget, kan? Tapi tenang aja, Google Play Store telah menghapus aplikasi-aplikasi jahat dan berbahaya tersebut. Tapi, kamu tetap harus waspada dalam men-download dan meng-install aplikasi atau game , ya! Kamu bisa pilih aplikasi dengan review yang bagus dan publisher terpercaya.
Kalau kamu punya info menarik lain seputar aplikasi jahat dan berbahaya, silakan tulis pendapat kamu. Terima kasih

Viewing all articles
Browse latest Browse all 16953

Trending Articles